Selasa, 17 Agustus 2010

Cara Mendownload Video Youtube Tanpa Software

Sebenarnya ada beberapa cara mendownload video youtube tanpa software namun lewat postingan ini saya hanya akan menuliskan satu cara dulu agar lebih fokus, mungkin dilain kesempatan akan saya tuliskan lagi cara mendownload video youtube tanpa software lainnya:

Ok, berikut cara mendownload video youtube tanpa software menggunakan pihak website pihak ketiga.

Untuk mendownload video Youtube tanpa menggunakan software maka Anda cukup menggunakan jasa website yang diperuntukkan untuk mendownload video youtube. Salah satunya adalah keepvid.com, web ini memberikan fasilitas bagi Anda yang ingin mendownload video Youtube tanpa software, caranya? Buka web Youtube dan cari video yang ingin didownload, lalu buka web KeepVid dan masukan URL video Youtube pada form download KeepVid.

Lengkapnya perhatikan petunjuk pada 4 gambar berikut ini:

1. Buka video youtube yang ingin Anda download lalu copy URLnya, lihat gambar di bawah:

2. Buka website KeepVid, lalu paste URL youtube yang tadi Anda copy pada form download yang tersedia, lihat gambar di bawah:

3. Masukkan karakter yang terlihat pada form submit. Lalu klik Submit, lihat gambar di bawah:

4. Ada dua pilihan; pertama, mendownload video youtube dalam format flv yang berarti kualitas videonya low atau rendah, dan kedua, download video youtube dalam format mp4 yang artinya video dalam kualitas cukup baik. Silakan dipilih lalu simpan file download pada folder komputer yang Anda inginkan, lihat gambar di bawah:

Demikian cara mudah mendownload video youtube tanpa software.

Cara Mendownload Video Youtube Menggunakan Download Helper

Bagi teman-teman yang masih kesulitan, saya coba tuliskan cara baru (bagi yang baru tahu) cara mendownload video youtube lebih mudah dan praktis menggunakan add on firefox. Langsung saja:

Syaratnya Anda harus menggunakan browser firefox, jika belum punya browser firefox download dan instal dulu disini.

Namun jika Anda sudah menggunakan Browser Firefox ikuti caranya dibawah ini.

Buka browser firefox dan instal add-on Download Helper klik disini, setelah terbuka klik tombol Add to Firefox. Tunggu sampai download selesai lalu restart browser Firefox Anda.

Nah, browser firefox Anda sekarang telah dilengkapi Add-on Download Helper alat untuk mendownload video dari youtube!

Adapun untuk mendowload video dari youtube caranya mudah saja:

1. Buka youtube dan cari video yang ingin Anda download.

2. Lalu klik tanda segitiga kebawah di pinggir icon DownloadHelper (tiga bola berwarna kuning, merah dan biru) disamping Addressbar pada menu Navigation Toolbar. Perhatikan gambar berikut:

Peta Objek Wisata Taman Wisata Alam Carita

3. Muncul kotak dialog untuk menyimpan hasil download pada komputer Anda, pilih saja mau disimpan di folder apa terserah Anda, tunggu hingga proses mendownload selesai.

4. Beres!

Gampangkan? Kalo masih bingung ikuti penjelasan lewat video langsung pada pembuat Add-on DownloadHelper ini.

Cara Mendownload Video Youtube

Youtube Downloader ImageCara download video youtube? Yupz kali ini tipsnya tentang bagaimana cara mendowload video dari youtube! Banyak cara mudah dan praktis bagaimana cara mendownload video dari youtube. Namun diantara banyak cara tersebut hanya satu yang akan saya bahas disini biar tidak pusing dengan banyak cara tersebut. *alasaaaaan, bilang aja tahunya emang cuma satu cara!*

saya coba berbagi tips cara mendownload video dari youtube ini.

Oke langsung saja ikuti cara-cara berikut,

[1]. Download dahulu software YouTube Downloader.zip, klik disini untuk mendownload.

Download youtube downloader

[2]. Masukkan kode verifikasi untuk mendownload,

masukan kode verifikasi

[3]. Setelah sukses mendownload, unzip atau extract file youtubedownloader.zip pada komputer Anda hingga menjadi folder youtube downloader.

[4]. Buka folder tersebut dan klik dua kali untuk menginstal, klik NEXT, I AGREE, INSTAL dan Finish.

[5]. Buka alamat youtube pada browser internet Anda yang akan didownload, contoh alamat puisi Bangkit Dedy Mizwar adalah, http://www.youtube.com/watch?v=Mx6CD5FzXXk. (Direkomendasikan menggunakan browser firefox agar aman, cepat dan terbebas dari virus serta mallware yang akan merusak komputer Anda. Jika belum punya browser firefox download dulu disini)

[6]. Lalu copy Embed video yang akan didownload, contoh video puisi Bangkit Dedy Mizwar pada gambar berikut ini,

buka alamat youtube

[7]. Buka program YouTube Downloader yang telah diinstal tadi. Lalu paste Embed yang telah dicopy pada point ke-6 di atas pada program youtube downloader hingga seperti pada gambar di bawah ini lalu klik OK. Tunggu sebentar dan tentukan folder pada hard drive komputer Anda untuk menyimpan video downloadan tersebut.

paste embed pada program youtube downloader

[8]. Setelah sukses mendownload, Anda akan melihat extensi file downloadan tersebut adalah .flv atau tidak berextensi sama sekali. Jika Kesulitan membuka dan tidak bisa diputar baik pada program Winamp maupun window media player maka ikuti langkah ke sembilan.

[9]. Klik kanan pada file downloadan tersebut lalu Rename dan berikan akhir extensi file tersebut menjadi .mpg atau .mpeg, contoh: Puisi Bangkit Dedy Mizwar.mpg

[10]. Sukses! Silahkan putar hasil downloadan Anda.

Tips ini berlaku untuk semua video youtube yang hendak Anda download. Semoga bermanfaat!

Note: Jika hanya perlu mendownload puisi Bangkit Dedy Mizwar tanpa ribet melakukan ritual di atas silahkan klik disini untuk mendownload dan ini merupakan hasil tips di atas yang saya lakukan. :razz:

Masih merasa kesulitan dengan cara di atas? Silahkan coba cara lain di artikel:

Cara Mendownload Video Youtube Menggunakan Download Helper.
Cara Mendownload Video Youtube Tanpa Software.